The Columbus Water Park berlokasi di Perum Mutiara Gading Timur, Jl Mustika Jaya, Bekasi, 10 menit dari keluar tol Grand Wisata Bekasi. Harga tiket weekday Rp 20rb dan weekend Rp 30rb, untuk anak-anak dibawah 80cm garatis, hari senin ada potongan harga 50% (wuih banting harga tuh). Meskipun saya ke sana hari senin tapi disana sedang ada promo harga khusus 30rb (weekday dan weekend) dari tanggal 18 Desember 2011 s/d 18 Januari 2012, dengan harga 30rb setiap pengunjung mendapatkan ice cream + coklat + permen dan dapat mengikuti kuis berhadiahkan sepeda fixie, serta khusus sabtu dan minggu ada hadiah langsung tablet, kamera dan handphone.
Disediakan loker untuk menyimpan barang seperti handphone,jam tangan dan dompet (baju juga bisa tapi klo tas ransel sepertinya tidak bisa), biayanya Rp 5rb yang berlaku hanya sekali pakai,repot juga. Biasanya pada saat pembelian tiket kita akan ditawarkan apakah ingin sewa loker atau tidak. Ketika akan masuk ke wahana, bawaan kita akan di periksa oleh security, makanan nasi kotak diharuskan dititipkan, makanan seperti snack ataupun air mineral boleh dibawa masuk.
Ada 1 kolam utama dan 3 kolam anak-anak dengan permainan yang mengasyikan. Disini juga ada wahana flying fox, gratis! Apabila haus ataupun lapar disedikan kantin. Berhubung baru dibuka tanggal 20 Agustus 2011 masih ada wahana yang belum selesai seperti beach volley dan euro bungee, tapi saya yakin akan cepat terselesaikan. Tempat ganti baju dan toilet bersih, karena beberapa menit sekali ada pegawai yang membersihkan.
Fasilitas dan wahana The Columbus Water Park :
1. Entrance, Lobby & Ticketing
2. Changing room, Locker & Toilet
3. Eat & Drink
4. Gazebo
A. Creek Island G. Flying Fox
B. Santa Maria H. Beach Volley
C. de Bahama Pool I. Sandy Beach
D. de Gulvo Pool J. De Magma
E. de Puerto Pool K. Euro Bungee
F. Bahama's Plaza
Akhirnya setelah lumayan lama bersenang-senang (dari jam 09.00-13.00) dan gerimis sudah reda ( memang dari tadi cuaca gerimis mengundang) kami siap-siap pulang. Dengan harga dan fasilitas yang ditawarkan The Columbus Water Park bisa dijadikan alternative liburan anda dan keluarga khususnya yang berdomisili di daerah Bekasi
Pak, tulisannya mirip dengan blog tetangga http://tetesan-embun-pagi.blogspot.com/2012/05/columbus-water-park.html, hanya tulisan Bapak ada beberapa tambahan kalimat
BalasHapusTulisan Bapak lebih dahulu diposting (03 Januari 2012) sedangkan blog tetangga baru diposting tanggal 20 Mei 2012
BalasHapusTerima kasih atas kunjungannya & pemberitahuannya, sangat berarti untuk tulisan saya yg berikutnya.,
Hapus